Rabu, 05 Mei 2010

Harga Emas Tetekan dari hari Kemarin

Harga emas spot hari ini US$1.171,93 per ounce

Oleh: Bloomberg

emas

JAKARTA (Bloomberg): Harga emas di pasar spot hari ini tercatat di posisi US$1.171,93 per ounce, atau menurun dibandingkan dengan US$1.183,30 per ounce pada posisi kemarin.


Emas yang diperdagangkan hampir tidak bergeser di Asia setelah sempat merosot kemarin karena naiknya dollar AS untuk hari kedua, yang mengurangi investasi komoditas.


Harga emas untuk pengiriman dalam waktu dekat ini naik 53 cent menjadi US$1.171,80 per ounce pada pukul 8.05 a.m di Sydney.
Logam mulia ini merosot dari puncaknya pada US$1.192,32 kemarin setelah dollar AS naik terkait utang Eropa yang terus membelit serta adanya laporan yang menunjukan lonjakan yang tak terduga dalam permintaan di manufaktur AS.


Kontrak emas berjangka untuk pengiriman Juni menguat 0,2% menjadi US$1.171,80 per ounce di Comex di New York.
Kontrak ini sempat jatuh 1,2% pada posisi US$1.169,20 kemarin.
Platinum untuk pengiriman dalam waktu dekat ini menambah US$1,50 menjadi US$1.670,50 per ounce setelah sempat merosot sebesar 3,3% menuju satu bulan terendah kemarin.


Sementara itu, perak hampir tidak mengalami perubahan yaitu pada harga US$17,84 setelah sempat anjlok sebesar 5% kemarin.
Palladium melemah 0,5% menjadi US$515,25 per ounce setelah kemarin turun sebesar 5,4% menuju tiga minggu terendah.(t01)

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

Tips-Tips Bisnis

1.  Jadikan HP Anda Untuk Menghasilkan Uang

2.Tips menjadikan Blog nomor 1 di Mesin Pencari Google

 

Senin, 19 April 2010

EURO DAN HARGA EMAS

 

Ketika Yunani kesulitan keuangan, nilai EURO langsung turun demikian halnya dengan harga emas dunia. Beberapa hari kemudian IMF berjanji akan membantu Yunani untuk mengatasi krisis di negaranya, EURO pun bangkit dan emas langsung menguat.

Dengan Turunnya EURO emas akan ikut Turun, Euro menguat emas pun urut melambung.

Disini jelas ada hubungannya antara Euro, Dollar dan harga emas. Bila Euro menguat pemegang dollar akan melepas  mata uang dollar, dan sebagai gantinya mereka membeli emas untuk berjaga-jaga karena emas dianggap paling aman.

 

Harga emas emas juga terkait dengan harga saham, Jika harga saham dunia menguat, maka nilai emas akan cenderung turun. 

 

Sebagai investor emas, kita harus memperhatikan hal-hal tersebut yang mempengaruhi harga emas.

Harga emas biasanya dipengaruhi oleh :

1. mata uang

2. Harga Saham

3. harga minyak Dunia

marilah kita sama-sama belajar menganalisis harga emas. ***

 

wiryo

Praktisi dan pengajar penilaian emas

 

 Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

 

Kamis, 15 April 2010

HARGA EMAS DI INDONESIA

 

Harga emas di Indonesia sangat dipengaruhi oleh harga emas dunia, hal ini disebabkan di Indonesia tidak mempunya pasar atau bursa emas tersendiri. Ummumnya para pedagang emas berpedoman pada harga emas di pasar London. Dan biasanya mereka berpedoman pada harga yang dirilis oleh sebuah situs dibawah ini :

 

 [Most Recent Quotes from www.kitco.com]

 

Harga emas di kitco.com satuannya masih Troyounce dimana 1 Troyounce=31,1035 gram

Dan harga tersebut masih dalam bentuk dollar, jadi harga dollar di Konversi ke Rupiah dulu.

 

Perlu diingat harga tersebut adalah harga di Pasar london, jadi tentulah ada beda dengan harga pasar Riel di Indonesia. karena harga sangat ditentukan oleh permintaan dan penawaran. Biasanya harga jual bisa turun sekitar 3% dari harga di Pasar London.

Misal
diketahui Harga di kitco.com =  $1.150
Kurs di Klik BCA                $1 = Rp.  9.100,-
1 TroyOunce                         = 31.1035 gr

 

Harga emas = (1.150 x 9.100) : 31.1035 
                  = 336.457 per gram

Namun demikian harga emas bila kita akan jual bisanya akan turun 2 s.d 3 %. atau bila turun 2 persen maka harga pergramnya akan menjadi 336.457,- x 97% = 326.300,- per gram

Cukup gampangkan menghitung harga emas di indonesia?

perlu juga dicermati berapakah kadar emas yang kita jual, biasanya kadar emas yang kita jual tidak sama dengan kadar emas yang pembeli mau.

Untuk emas dengan kadar 700, pembeli emas biasanya hanya menawar 68% dari harga emas 24 karat (326.300).

 

wiryo
Praktisi dan pengajar Penilaian Emas.
http://full-emas.blogspot.com